Dalam bidang arsitektur, sering dianggap terdapat “standar-standar” yang dijadikan sebagai acuan.
Dalam banyak kasus, terbukti tidak demikian.
Ukuran garasi dengan lebar 3 meter dan panjang 5 – 6 meter sering dianggap sebagai “standar” yang umum.
Analisis sederhana mungkin dapat memberi penghematan ruangan berarti. Misal dari ukuran mobil yang akan digarasikan.
Ada anggapan umum yang mungkin benar, tapi tidak selalu tepat. Rumah kecil bergarasi kecil, rumah besar bergarasi besar.
Rumah kecil tidak jarang butuh mobil berukuran besar, karena selain menjadi mobil keluarga, juga mobil usaha.
Garasi juga tidak jarang dijadikan sebagai tempat usaha, misalnya restoran, warung, atau usaha lain.
Dalam hal ini, ukuran mobil mungkin tidak lagi menjadi penentu.
Kejelasan sejak awal tentang ukuran mobil dan fungsi garasi akan membantu menghasilkan rancangan garasi yang lebih baik.
#garasi #garage #kendaraan #mobil #ukurangarasi #carpark #tempatparkir #parkirmobil #parkirkendaraan #garasirumah #standargarasi #standarukurangarasi #ukurangarasi #ukurancarpark #garasihunian #mobilbesar #mobilkecil #membangungarasi #membuatgarasi #perlugarasi #desaingarasi #rumahbergarasi #rumahharuspunyagarasi #pentingnyagarasi #dimensigarasi #arsitek #arsitektur #konsultasiarsitek #konsultasiarsitekgratis #konsultasiarsitekonline #solusiarsitek
Comments